Daftar Negara Juara Piala Dunia Futsal FIFA

Daftar Negara Juara Piala Dunia Futsal FIFA - Piala dunia futsal FIFA merupakan kompetisi futsal terbesar dan tertinggi di dunia seperti halnya piala dunia sepak bola. Piala dunia futsal FIFA pertama kali diselenggarakan pada tahun 1989 di Belanda. Kompetisi ini merupakan kompetisi empat tahunan layaknya piala dunia sepak bola dan Olimpiade. Sejak pertama kali diselenggarakan pada 32 tahun lalu hingga edisi terakhir yang diadakan di Lithuania beberapa bulan lalu di tahun 2021 ini, beberapa negara telah merasakan menjadi tim futsal terbaik seantero bumi. Negara apa sajakah yang pernah menjadi juara piala dunia futsal FIFA? Apakah Indonesia pernah menjadi juara piala dunia futsal FIFA? Cari tahu jawabannya di bawah ini.

Trofi Piala Dunia Futsal FIFA 2021 di Lithuania
Trofi Piala Dunia Futsal FIFA 2021 di Lithuania (Gambar: UEFA)

Daftar Negara Juara Piala Dunia Futsal FIFA

1. Brazil

Brazil Juara Futsal 2012
Brazil saat menjadi Juara di Thailand pada tahun 2012

Nomor satu tak lain dan tak bukan, Brazil. Negara Samba ini merupakan tim tersukses di dunia futsal dengan menorehkan 5 kali juara di ajang futsal tertinggi ini. Beberapa gelar juara yang dimiliki Brazil didapatkan pada tahun 1989 di mana Brazil mengalahkan sang tuan rumah, Belanda di partai final dengan skor 2-1, lalu di tahun 1992, 1996, 2008, dan terakhir kali mereka mendapatkan predikat juara ini di edisi piala dunia futsal FIFA di Thailand pada tahun 2012 lalu.

2. Spanyol

Spanyol Juara Piala Dunia Futsal 2004
Spanyol Juara Piala Dunia Futsal 2004 (Gambar: People.cn)

Spanyol merupakan negara Eropa pertama yang mencicipi gelar juara piala dunia futsal FIFA. Sejauh ini Spanyol memiliki 2 gelar juara yang didapatkan secara berturut-turut pada edisi piala dunia futsal FIFA tahun 2000 di Guatemala dan 2004 di Taiwan.

3. Argentina

Argentina Juara Futsal 2016
Argentina Juara di Kolombia tahun 2016 (Gambar: Goal)

Negara Tango tempat lahirnya sang bintang sepak bola dunia Lionel Messi ini telah merasakan menjadi juara piala dunia futsal FIFA setidaknya sekali pada edisi piala dunia futsal FIFA di Kolombia pada tahun 2016 lalu kala mereka mengalahkan Rusia dengan skor 5-4 dalam permainan yang sengit.

4. Portugal

Portugal Juara Futsal 2021
Portugal Juara di Lithuania 2021 (Gambar: Portugal Resident)

Di edisi piala dunia futsal FIFA terakhir tahun 2021 di Lithuania lalu, Argentina hampir saja menggandakan gelar juara mereka yang didapat pada tahun 2016 andai saja mereka menang dari Portugal di partai final. Namun, takdir berkata lain, di pertandingan pamungkas, Portugal berhasil mengalahkan Argentina dengan skor 2-1 yang membuat mereka merasakan gelar juara ini untuk pertama kalinya.

Itu tadi teman-teman daftar negara juara piala dunia futsal FIFA yang telah berlangsung sejak tahun 1989 lalu. Sejauh ini, gelar terbanyak masih dipegang oleh negara Brazil dengan koleksi 5 gelarnya. Semoga saja, dengan berkembangnya dunia futsal tanah air, kedepannya kita bisa melihat timnas futsal Indonesia berlaga bahkan menjadi juara di piala dunia futsal FIFA. Terima kasih telah membaca artikel ini. Semoga bermanfaat.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url